Cak Imin Berharap Posko C1NTA Bermanfaat Bagi Masyarakat
PKBNews - POSKO Relawan Cak Imin untuk Indonesia (Posko C1nta) yang berada di kawasan Ciputat, Tangerang Selatan, Banten, secara resmi diresmikan oleh Ketua Umum DPP Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Dr. HA Muhaimin Iskandar atau Cak Imin pada Jumat (6/4/2018).
Posko C1nta digagas dan dibentuk oleh tim relawan untuk mensukseskan ikhtiar dan langkah Cak Imin sebagai calon wakil presiden (cawapres) di Pemilu 2019.
"Jujur saya sangat surprise dan berterima kasih, ini bagian dari teman-teman yang ingin membawa saya lebih dekat dengan masyarakat. Tentu ide ini patut didukung," kata Cak Imin.
Menurut Cak Imin, Posko C1nta ini nantinya memiliki tiga fungsi. Pertama, menjadi penampung anak muda yang butuh tempat untuk berkreasi. Kedua, bisa menjadi sarana berkomunikasi seluruh lapisan masyarakat.
"Ketiga, ini yang paling penting, tangkap seluruh persoalan di masyarakat yang tidak terdeteksi dan tangkap," kata Cak Imin yang juga Panglima Santri Nusantara itu.
Sebagai informasi, Cinta merupakan posko relawan pertama yang diresmikan oleh Cak Imin dalam rangka keterlibatannya sebagai salah satu kandidat Cawapres 2019.
Cak Imin menjelaskan bahwa posko Cinta dan PKB memiliki tujuan yang sama, yakni menjadi tempat yang dapat menampung persoalan yang ada pada masyarakat, baik dalam hal pemerintahan, politik, sosial dan masalah-masalah lainnya.
"Posko itu menjadi lebih bermanfaat lagi, sehingga kehadiran posko ini bisa menjadi tempat masyarakat mengadu, selain masalah politik, ada masalah kemasyarakatan, sosial, narkoba, kita tampung di sini," kata Cak Imin.
Tujuan dibentuknya posko Cinta ini sendiri ialah guna menyerap aspirasi, menerima kritik dan saran dari seluruh lapisan masyarakat. Posko ini juga dijadikan sebagai pusat kreatif kaum muda Indonesia untuk bisa berdiskusi, dan berinovasi.
"Posko ini saya dukung jadi pusat kreatifitas kaum muda, kumpul disini berinisatif, diskusi, berinovasi, saya dukung sepenuhnya, Insya Allah bisa jadi sarana silaturahmi untuk kita semua," ujar Cak Imin.
Wakil Ketua Majelis Permusyawarahan Rakyat (MPR) itu juga menekankan pentingnya keterlibatan anak muda dalam sebuah kehidupan politik.
Karena itu, Cak Imin mengimbau agar posko Cinta dapat menjadi sarana pemacu untuk mengembangkan kreativitas anak muda.
"Anak muda Indonesia ayo bareng-bareng jangan jauhi politik, politik itu menentukan masa depan. Warna politik bagus atau jelek itu tergantung kalian anak muda. Tolong dibenahi," tandas Cak Imin.